September 04, 2023
0

 Rapat koordinasi Kementerian Agama kab. Ponorogo dengan Kepala kua kec. Se ponorogo





Dalam rapat tersebut dihadiri oleh kepala kemenag. Ponorogo,seluruh kepala kua se kab. Ponorogo, kasi Bimas dan Staff . 


Dalam acara tersebut kasi Bimas islam memberikan sambutan beliau menyampaikan sebagai berikut:

1. Pengukuhan BKM.  Kec. Dan tingkat Desa telah dikukuhkan diseluruh desa di ponorogo. Diharapkan BKM memberi kan motifasi agar masjid yang selama kurang dalam kemakmurannya, diharapkan masjid memberikan kontribusi terhadap kesehatan aqidah umat, kesehatan, berkembangnya keilmuan pada umat dan menghidupkan ekonomi umat lewat masjid.

Hasil dari Rapat sebagai berikut :


1. Pengukuhan BKM

Pengukuhan BKM Kecamatan sudah dilaksanakan pada hari Senin, 28 Agustus 2023 di Aula Al Ikhlas Kemenag oleh Bapak Kepala Kantor, dan selanjutnya Pengukuhan BKM Desa/Kelurahan sudah dilaksanakan.

BKM : Lembaga semi resmi Kemenag, yang bertujuan memperkuat peran masjid

Rencana akan dilaksanakan  Rakernas BKM 2023 yang membahas masalah rencana Program BKM yang diawali dengan Pra Rakernas (14 Agustus 2023) bersinergi dengan DMI.


2.  Produk Halal

Satgas Halal Kemenag dan P3H telah melakukan:

        Sosialisasi halal kepada masyarakat pelaku usaha dan Kantin Madrasah/Sekolah

        Pendataan Juleha

        Mou dengan Juleha Jawa Timur

        Sidak lapangan tentang sembelihan halal

Progres Report Program Percepatan Sertifikasi Produk Halal (per 4 Sept 2023):

        Jawa Timur                :          Pengajuan sertifikasi halal 188.947, terbit sertifikat 155.856

        Kab. Ponorogo           :          Pengajuan sertifikasi halal 4.580, terbit sertifikat 2,081


3. Evaluasi PAH

Perdirjen 504 2022

- Penyuluh Agama Islam Non PNS pada akhir 2022 telah dievaluasi kinerjanya yang secara umum hasilnya cukup baik.(Eviden Penilaian PAH)

- Melengkapi renstra 2023, serta eviden  PerKin Kepala Kantor

Perencana Bimas memberikan contoh penilaian evaluasi yang telah dikirim seminggu lalu UNTUK PRAMUBAKTI..

Data Primer Laporan Kinerja 2023 dan Renstra 2024 (DINANTI)


4. P3K Penyuluh Agama Islam

Pemetaan PAH

  1. Telah dilakukan pemetaan jumlah PAH yang ada setelah dikurangi yang diterima P3K Kemenag dan lainnya.
  2. Sambil menanti SPMT P3K Penyuluh harap masuk di tempat kerja sesuai SK (per 1 Sept 2023)
  3. Absensi menggunakan aplikasi Pusaka.

Informasi

       1. Sekitar September-Oktober 2023 akan ada Pengadaan formasi P3K maupun CPNS tahun 2023

       2. Penyuluh Agama Islam Honorer tetap melakukan tugasnya dengan tetap mengisi E-PA.


5. Pokja Majlis Taklim

Jumlah Majlis Taklim di Ponorogo sebanyak 435 kelompok.

Perlu dievaluasi dan di update kembali termasuk yang sudah habis masa aktifnya, agar segera melakukan pengajuan perpanjangan.

Berdasarkan rapat koordinasi dengan Bidang Penaiszawa pada hari Kamis 31 Agustus  (Kepdirjen 636 2023 ttg Juklak Peny. Kel kerja MT) hendaknya Kabupaten segera membentuk Pokja Majlis Taklim tingkat Kabupaten maupun Kecamatan.

(Menunggu Edaran Kanwil)


6. Binwin Catin

Reguler

- 19 angkatan pada KUA Revitalisasi

- 72 angkatan kelas reguler

Mandiri

- Sebanyak 1720 pasang (dalam proses) 

Pelibatan masyarakat

(dalam proses penyelesaian juklak dan anggaran)


        Dalam rapat tersebut kepala kemenag. Ponorogo Bapak. Dr. H.Moh Nurul Huda., M. Pd. Mengharapkan agar kepala Kua sebagai garda terdepan harus sebagai contoh dimasyarakat dan termasuk dalam memimpin doa harus  memperhatikan intonasi  dalam berdoa. dan kepala kua diharapkan menjaga wibawa ditempat kerjanya.

0 komentar:

Posting Komentar